Ustaz Zulherman Syafril Terima Penghargaan Kepala Sekolah Berprestasi
Kepala SMA IT Insan Cendekia Boarding School ( ICBS) Payakumbuh Ustaz Zulherman Syafril dianugerahi penghargaan sebagai Kepala Sekolah Berprestasi. Penghargaan diserahkan oleh pihak Yayasan Bina Indonesia dengan Cinta bekerjasama dengan Anugrah Prestasi Indonesia di Hotel Lumire, Jakarta, Jumat (26/4).
Dalam malam anugerah yang bertajuk Man and Women Best of 2019 itu, Ustaz Zulherman menyampaikan perasaan syukurnya atas anugerah penghargaan tersebut. “Alhamdulillah, semoga penghargaan ini membuat kami semakin meningkatkan kinerja untuk berprestasi lagi,” ucapnya.
Sementara, Pimpinan ICBS Payakumbuh Ustaz Roni Patihan yang turut bersama Ustaz Zulherman ke Jakarta mengucapkan selamat atas penghargaan tersebut. “Alhamdulillah wa syukru lillah. Selamat kepada Ustaz Zul. Selamat juga kepada seluruh majelis guru, pembina, dan para siswa. Mari jadikan penghargaan ini sebagai penyemangat dan motivasi untuk terus berkarya,” tuturnya.
Tag:#BoardingSchool, #infosumbar, #IslamicBoardingSchool, #islamicschool, #loker, #MFQNasional, #pondokpesantren, #pondokpesantrenpayakumbuh, #pondokpesantrensumbar, #ponpes, #ponpessumbar, #prestasi #SantriICBSBerprestasi, #prestasisantri, #rekrutmen, #santrijuara, ICBS, icbspayakumbuh, insancendekia, lowongan